Jumat, 27 Maret 2009

Cerita bersambung

MASA INDAH REMAJA

Bila senja menjelang malam panjang, hati ini berdebar tak karuan. Pangeran cinta yang tak kunjjung datang terassa waktu belalu begitu lama meskipun baru atu jam. Namun hitungan menit bagaikan berjam-jam. Saat terdengar suara langkah mendekat pintu gerbang halaman, senyumpun tersungging menghias wajah ceria penuh pesona. Rasa rindu bercampur senang sirna bersamaan tatapan mata indah yang memancar mengiringi terlepasnya anak panah asmara. Bagai arjuna yang titis, panahpun langsung menancap tepat sasaran. Akupun menerima panah asmara Arjuna dengan penuh rasa bahagia tiada terkira.
Bunga cintapun mekar menebar aroma, meski tanpa sepatah kata terucap. Namun pandangan matanya sudah cukup banyak berkata: "betapa aku mencintaimu"
Tanpa ragu, jalinan asmara yang telah berlangsung hampir sewindu telah mengakar dan bagaipohonyangm kokoh. Hari-hari yang berlalu senantiasa terasa indah, karena detik demi detik yang selalu disiram dan di pupuk nada-nada rindu. Kasih sayangpun senantiasa bersemi sepanjang hari. Pagi,siang dan malam terasa sejuk oleh senyum, salam, sapa, sopan, sayang dan penuh pengertian.

Rabu, 25 Maret 2009

BIMBINGAN KONSELING

Bagi siswa yang mengalami masalah pribadi, bisa curhat kepada saya selaku guru pembimbing
Terutama kalau sedang bt, karena udah dua kali latihan UN belum dapat meraih prestasi menggembirakan.
Prgram BK di SMP bertujuan membantu siswa mengembangkan bakat dan minat, serta membuat rencana masa depan.

Jumat, 13 Maret 2009

CERPEN

Pagi buta yang masih berselimut kabut udara dingin menyengat hingga ke lubuk hati. Sambil mendekap buku-buku diktat kuliah, aku melangkah menyusuri tepi jalan raya yang masih sepi. Sambil terus melangkah menuju kampus anganku melayang jauh ke depan. Berkhayal dan bemimpi untuk menjadi sosok generasi masa depan yang mampu menghias dunia dengan berbagai karya dan tulisan di media masa.
Rindu keberhasilan menjadikan semangat berjuang meraih sukses kian berkobar. Dengan sepenuh keyakinan, aku harus menjadi yang terbaik diantara yang baik. Cita-cita mendorong langkaku semakin cepat melaju. Tak terasa perjalanan di pagi itu sudah sampai di depan gerbang kampus. Aku menata hati dan perasaan untuk mengikuti ujian akhir semester 8.
Aku berhak lulus dan harus dengan nilai yang memuaskan. Karena dengan naiali yang memuaskan dapat menunjukkan kemampuan yang lebih baik. Sehingga dengan mudah mengalahkan para pesaing yang berusaha memperoleh pekerjaan.

Rabu, 11 Maret 2009

PUISI

Pagiku datang setelah fajar menjelang
burung kecil berkicau sambil terbang
udara segar berpadu embun di ujung rerumputan
sepoi angin menyapa sinar mentari pagi

riak dan gelombang datang silih berganti
menghias pantai berpasir putih
di teluk yang dalam
tersembul batu karang yang kokoh berbentuk runcing tak beraturan

alam pantai nan sunyi
jauh dari hiruk pikuk manusia kota
keindahannya sangat alami
burung camar dan pohon bakau menambah suasana asri

Selasa, 10 Maret 2009

mutiaraku

Untuk meraih sukses kita harus berani punya impian
dan harus berjuang mewujudkan impian

Namun keberanian dan kemauan menjadi yang utama
Pastikan punya strategi dalam memilih impian

Sesuatu yang menjadi impian tentu ada di puncak sukses
untuk menggapai puncak sukses tentu banyak hambatan

Kebahagiaan setelah berhasil menggenggam sukses begitu singkat
Karena tugas yang lebih berat adalah mempertahankan sukses

Menghadapi pesaing sesama orang yang sukses tak perlu dihindari
Maka harus rajin mengembangkan kemampuan diri

Masa depan tentu lebih sarat dengan perubahan dan perkembangan
Kecepatannya bahkan sulit diikuti

Apa yang baru dan sedang kita pelajari mungkin sudah merupakan hal yang
usang bagi orang-orang di negara maju

Maka jangan pernah berhenti belajar ilmu dan teknologi baru
Karena hidup terus melaju seiring dengan berjalannya waktu